SIARAN PERS
No. 12/MC.ARF-DIREX/03/2011
WARGA WORI DAN MAASING BEROBAT GRATIS
Kegiatan ARF-Direx yang sudah dibuka Selasa (15/3) lalu oleh Wakil Presiden RI Boediono, terus menuai pujian semua pihak, tak terkecuali warga Sulawesi Utara yang mendapat kesempatan langsung menyaksikan acara berskala internasional tersebut. Pasalnya, selain fokus pada kegiatan-kegiatan penanggulangan bencana, ARF-Direx juga diwarnai dengan kegiatan bhakti sosial seperti yang dilakukan di Wori dan Maasing Rabu (16/3) kemarin.
Ribuan warga yang menyaksikan kegiatan ARF-Direx di Wori dan Maasing mengaku bangga dan bersyukur dengan terlaksananya kegiatan ini. Karena selain mendapat ilmu soal penyelamatan diri ketika bencana alam datang, mereka juga terbantu dengan bhakti sosial seperti khitanan massal, bedah minor, operasi katarak, pelayanan KB, pengobatan gigi, dan pengobatan umum. ‘’Yang lebih membanggakan lagi, para dokter yang menangani adalah dokter ahli yang tidak hanya dari dalam negeri bahkan ada tenaga medis dari China dan Jepang,’’ ujar Yulia Luntungan, salah satu warga Wori.
Berdasarkan pantauan, kegiatan yang dilaksanakan di Wori dan Maasing terbilang sukses. Baik latihan lapangan seperti tsunami drill, pendirian rumah sakit lapangan, dan dapur lapangan terlaksana dengan baik sebagaimana yang sudah diajdwalkan. Bahkan, kegiatan operasi udara seperti aer-drop dan medical evacuation yang dilaksanakan di Wori sukses luar biasa. ‘’Kami sangat berterima kasih kepada pemerintah Sulut khususnya Gubernur Sarundajang yang sudah mampu menghadirkan acara besar seperti ini di bumi nyiur melambai kami,” tukas Rolly Rorimpandey, warga Maasing.
Kontak
Nama : Hypolitus Layanan
Telepon : 081311381828
Tidak ada komentar:
Posting Komentar